Filter Data dengan Berbagai Kategori

  1. 5 tahun lalu

    Selamat Sore,
    Izin bertanya pak.
    Adakah contoh modofikasi file VBA yang ada pencarian databasenya dengan pilihan 3 kategori, nanti akan muncul data-data yang memenuhi 3 kategori tersebut?.
    atau kita hanya menginput satu kategori saja, namun akan muncul data-data yang berkaitan?
    Misalnya dalam pengaplikasian susunan rekam medis, saat kita input no telp saja nanti akan muncul data dengan no telp tesb. atau saat kita input nama, nanti akan muncul nama-nama tersebut yang diujung pencariannya diketahui letak rekam medik. Soalny beberapa pasien lupa nomor rekam mediknya, sedangkan file yang tersusun disususn berdasarkan nomor.
    terimakasih

    @Tesa

    coba pelajari dari file terlampir

  2. Di sunting 5 tahun lalu oleh manweljs_

    @Tesa

    ada banyak contohnya di forum ini, misalnya di diskusi ListBox (dengan tombol check) atau yg ini. kalo mau keliling pasti ketemu contoh2 yg lainnya. search aja dengan keyword UserForm

  3. Terimakasih Pak, saya coba cari dahulu.

  4. Selamat malam pak, @manweljs_

    Terimakasih atas refrensi yg bapak berikan. Saya sudah mencoba memasukkan listBox dan menggantinya seperti form saya. Namun kenpa selalu 'time error 424'. Mohon perbaikannya pak.

    UserForm 1: Pencarian berdasrkan No.RM, Nama Pemilik, KTP, dan No.Hp
    UserForm 2: Hasil pencarian (No.RM, Nama Pemilik, KTP, Kelurahan, Kecamatan, No.Hp, Nama Hewan)

  5. manweljs_

    20 Mei 2019 Terverifikasi Jawaban Terpilih + 11.321 Poin

    @Tesa

    coba pelajari dari file terlampir

  6. Terimakasih pak @manweljs_
    mau bertanya pak apakah nanti saya menggunakan formny ditempat yang berbeda, kemudia file nya digabungkan apakah akan error pak?

  7. @Tesa

    jika yg dimaksud adalah formnya di FILE A sedangkan databasenya di FILE B maka hal tersebut bisa aja dilakukan namun tidak saya sarankan, masih banyak cara menyembunyikan database dari pada harus membuatnya terpisah dengan form inputnya.

  8. Pak izin bertanya lagi, ini kira2 salahnya dimana ya pak?
    Atau dibiarkan saja ya pak, kalw tidak masalah

  9. @Tesa ini kira2 salahnya dimana ya

    itu cuma data2an, biar tabelnya ada isi

  10. Siaaap pak.
    Oiya kalau untuk ini gimana ya pak?x.png

  11. @Tesa ...Oiya kalau untuk ini gimana ya...

    datanya ada di rubah? kalo iya maka harus disesuaikan skripnya

  12. tidak ad pak, dengan data yang sama :(

  13. Di sunting 5 tahun lalu oleh manweljs_

    @Tesa dengan data yang sama

    terus errornya karena apa?

    apakah karena anda menghapus text di cmbKec ? jika iya, coba tambahkan logika untuk menghindari error tersebut, misalnya :

    ...
    If Len(cmbKec) Then 
        With WorksheetFunction
            c = .Match(cmbKec, Ws.Range("A1:L1"), 0)
            r = .CountA(Ws.Range(Ws.Cells(2, c), Ws.Cells(100, c)))
            Set Kel = Ws.Cells(2, c).Resize(r, 1)
            cmbKel.List = Kel.Value
        End With
    End If
    ...


    tujuannya agar jika cmbKec tidak ada nilainya maka skrip selanjutnya tidak dijalankan agar tidak terjadi error

  14. Private Sub cmbKec_Click()
    Dim Ws As Worksheet
    Set Ws = Worksheets("Sheet2")
    Dim Kel As Range
    With WorksheetFunction
    c = .Match(cmbKec, Ws.Range("A1:AB1"), 0)
    r = .CountA(Ws.Range(Ws.Cells(2, c), Ws.Cells(100, c)))
    Set Kel = Ws.Cells(2, c).Resize(r, 1)
    cmbKel.List = Kel.Value
    End With
    If Len(cmbKec) Then
    With WorksheetFunction
    c = .Match(cmbKec, Ws.Range("A1:L1"), 0)
    r = .CountA(Ws.Range(Ws.Cells(2, c), Ws.Cells(100, c)))
    Set Kel = Ws.Cells(2, c).Resize(r, 1)
    cmbKel.List = Kel.Value
    End If
    End With
    End Sub

  15. Apakah jadinya seperti ini pak? @manweljs_
    Atau saya salah menambahkan,seperti yang bapak maksud

  16. Di sunting 5 tahun lalu oleh manweljs_

    @Tesa

    tidak perlu diulang, cukup diedit bagian 'With WorksheetFunction dst...'

    Private Sub cmbKec_Change()
    Dim Ws As Worksheet
    Set Ws = Worksheets("Sheet2")
    Dim Kel As Range
    If Len(cmbKec) Then
        With WorksheetFunction
            c = .Match(cmbKec, Ws.Range("A1:L1"), 0)
            r = .CountA(Ws.Range(Ws.Cells(2, c), Ws.Cells(100, c)))
            Set Kel = Ws.Cells(2, c).Resize(r, 1)
            cmbKel.List = Kel.Value
        End With
    End If
    End Sub

    atau gunakan error trap :

    Private Sub cmbKec_Change()
    Dim Ws As Worksheet
    Set Ws = Worksheets("Sheet2")
    Dim Kel As Range
    On Error Resume Next
        With WorksheetFunction
            c = .Match(cmbKec, Ws.Range("A1:L1"), 0)
            r = .CountA(Ws.Range(Ws.Cells(2, c), Ws.Cells(100, c)))
            Set Kel = Ws.Cells(2, c).Resize(r, 1)
            cmbKel.List = Kel.Value
        End With
    Err.Clear
    End Sub

  17. Terimakasih @manweljs_

    Pak apakah ada contoh file VBA agar pada saat excelny dibuka hanya data form dan form saja yang terbuka, jadi fungsi2 di menu bar tidak ada? itu bagian materi yang mana ya pak?

  18. @Tesa ...apakah ada contoh file VBA agar pada saat excelny dibuka hanya data form dan form saja yang terbuka, jadi fungsi2 di menu bar tidak ada? ...

    apakah maksudnya seperti file terlampir ?

  19. Seperti ini pak, jadi menu bar dan menu sheet2ny tidak muncul dan vba nya terkunci. Tetapi filenya tetap sama antara pemubuat dan pengguna. jadi saat dimasukkan password vba nya file excelny kembali normal (jika ingin dilakukan perubahan). kira-kira bisa gak pak?

  20. @Tesa

    kalo yg seperti itu silahkan anda pelajari tentang Excel Ribbon dan Custom UI

  21. Newer ›
 

atau Mendaftar untuk ikut berdiskusi!