Rumus Index and Match

  1. 6 tahun lalu

    Mohon Pencerahannya Para Suhu, saya ada kesulitan dalam menggunakan rumus index and match, berikut saya lampirkan filenya yang saya tanyakan ada di sheet dg nama slip.... Mohon bantuannya.. Terimakasih Banyak

  2. Caton

    12 Peb 2018 Terverifikasi Indonesia + 20.101 Poin

    [1] Oleh karena hasil yang ditampilkan adalah #NAME?, artinya ada kesalahan terhadap nama referensi (acuan) yang digunakan, biasanya berupa nama fungsi atau definisi nama range yang tidak diketahui. Kesalahan awal pada sel D29 sheet SLIP tersebut bukan pada fungsi INDEX + MATCH, namun pada argumen Logical Test dan argumen Value If True dari fungsi IF yang digunakan:

    =IF(D3=””;””;INDEX(GAJI!B3:Q4;MATCH(D3;GAJI!B3:Q4;1)+1))

    Pada formula tersebut, bagian awal formula, yakni =IF(D3=””;””; ... menggunakan karakter tanda kutip ganda yang tidak standar (tidak kenali oleh Excel). Ubah kedua tanda kutip ganda tersebut menggunakan tanda kutip ganda pada keyboard, sehingga hasilnya terlihat menjadi seperti berikut:

    =IF(D3="";"";INDEX(GAJI!B3:Q4;MATCH(D3;GAJI!B3:Q4;1)+1))

    [2] Setelah memperbaiki kesalahan awal tadi, maka jika perbaikan benar, sel D29 akan kembali menghasilkan kesalahan, yakni #N/A, artinya nilai yang dicari tidak ditemukan. Untuk kombinasi fungsi INDEX dan MATCH, umumnya kesalahan tersebut terjadi pada fungsi MATCH, dimana pada sel D29 tersebut, fungsi MATCH yang digunakan adalah:

    ... MATCH(D3;GAJI!B3:Q4;1)+1 ...

    Kesalahan pada fungsi MATCH di atas ada pada argumen Lookup Array. Argumen tersebut hanya dapat menerima rujukan berupa array 1 dimensi, baik berupa kolom tunggal maupun baris tunggal. Pada formula di atas, notasi GAJI!B3:Q4 merupakan array multidimensi, yang tidak dapat di proses oleh fungsi MATCH. Solusinya, notasi tersebut harus diubah menjadi baris tunggal GAJI!B3:Q3 atau kolom tunggal GAJI!B3:B4. Melihat bentuk tabel yang digunakan untuk mencari nilai pada sheet GAJI, maka dapat dipastikan pencarian dilakukan terhadap kolom B, sehingga notasi GAJI!B3:Q4 diubah menjadi kolom tunggal GAJI!B3:B4:

    ... MATCH(D3;GAJI!B3:B4;1)+1 ...

    [3] Setelah memperbaiki kesalahan kedua, maka jika perbaikan benar, sel D29 akan kembali menghasilkan kesalahan, yakni #REF!, artinya referensi pengambilan nilai yang dicari tidak diketahui. Formula pada sel D29 menggunakan fungsi INDEX:

    ... INDEX(GAJI!B3:Q4;MATCH(D3;GAJI!B3:B4;1)+1) ...

    Pada fungsi INDEX, jika argumen Array didefinisikan sebagai array multidimensi seperti GAJI!B3:Q4, maka selain harus mengisi argumen Row Num, argumen Column Num juga harus diisi. Namun karena target nilai yang ingin diambil hanya berada pada kolom B sheet GAJI, maka solusinya cukup mengubah argumen Array dari GAJI!B3:Q4 menjadi GAJI!B3:B4:

    ... INDEX(GAJI!B3:B4;MATCH(D3;GAJI!B3:B4;1)+1) ...

    Jika perbaikan-perbaikan pada sel D29 sheet SLIP benar, maka formula pada sel D29 tersebut akan terlihat kurang lebih seperti berikut:

    =IF(D3="";"";INDEX(GAJI!B3:B4;MATCH(D3;GAJI!B3:B4;1)+1))

    Demikian yang dapat saya jelaskan. Semoga bermanfaat bagi @Lasari. Dan semoga sesuai... ;)

  3. Alhamdulillah, Terimakasih banyak Master @Caton, Alhamdulillah hasilnya sesuai dengan yang saya harapkan...

  4. Caton

    13 Peb 2018 Terverifikasi Indonesia + 20.101 Poin

    Alhamdulillah. Sama-sama mbak @Lasari... ;)

 

atau Mendaftar untuk ikut berdiskusi!