Membuat Rangking

  1. 6 tahun lalu

    Samsudin

    3 Sep 2018 Tabang, Kutai Kartanegara, Kal... + 153 Poin

    dear all master excel,

    saya rencananya membuat rangking atas pemakaian fuel, akan tetapi saya terkendala pada saat model unit pada bulan tersebut tidak beroperasi sehingga tidak pemakaian fuelnya, makanya pada setiap membuat laporan pemakaian fuel dengan mengurutkan dari pemakaian terbesar sampai yang terkecil, unit-unit yang nol tidak tertulis secara otomati dengan menggunakan rumus index, match, large (file terlampir), mohon pencerahannya.

    terima kasih

  2. Caton

    3 Sep 2018 Terverifikasi Indonesia + 20.101 Poin
    Di sunting 6 tahun lalu oleh Caton

    @Samsudin ... setiap membuat laporan pemakaian fuel dengan mengurutkan dari pemakaian terbesar sampai yang terkecil, unit-unit yang nol tidak tertulis secara otomati dengan menggunakan rumus index, match, large (file terlampir), mohon pencerahannya ...

    Terlampir contohnya.

  3. Samsudin

    3 Sep 2018 Tabang, Kutai Kartanegara, Kal... + 153 Poin

    @Caton

    terima kasih atas responnya kenapa di rumus tersebut ada -3, apakah maksud ada unit yang kosong pemakaian fuelnya atau apa?

    terima kasih sebelumnya.

  4. tumben mas @Caton pake array formula, biasanya kan pake nama range :P

    @Samsudin

    -3 itu karena datanya mulai dari baris ke empat, sehingga harus dikurangi 3 agar ngitung indexnya mulai dari 1

  5. Caton

    3 Sep 2018 Terverifikasi Indonesia + 20.101 Poin
    Di sunting 6 tahun lalu oleh Caton

    @Samsudin ... kenapa di rumus tersebut ada -3 ...

    Tabel database pada contoh yang diberikan dimulai dari baris ke-4 (range B4:E30). Oleh karena notasi berikut menghasilkan array nilai mulai dari referensi baris data pertama:

    ROW($E$4:$E$30)
    {4;5;6;7;8;9;10;11;12;13;14;15;16;17;18;19;20;21;22;23;24;25;26;27;28;29;30}

    maka, agar array nilai tersebut dimulai dari 1, harus dikurangi dengan indeks baris di atasnya (baris ke-3). Sehingga:

    ROW($E$4:$E$30)-3
    {1;2;3;4;5;6;7;8;9;10;11;12;13;14;15;16;17;18;19;20;21;22;23;24;25;26;27}

    Apabila indeks baris awal tabel data berada pada baris ke-5, kurangi dengan angka 4. Dan sebagainya.

    Demikian.

  6. Samsudin

    3 Sep 2018 Tabang, Kutai Kartanegara, Kal... + 153 Poin

    @manweljs_ & @Caton

    terima kasih semua atas ilmu yang berfaat ini semoga membawa berkah Aamiiin

  7. Caton

    3 Sep 2018 Terverifikasi Indonesia + 20.101 Poin
    Di sunting 6 tahun lalu oleh Caton

    @manweljs_ ... tumben mas @Caton pake array formula ...

    TS lebih suka pake Array Formula, maka saya ikuti saja kemauan klien ... :P

 

atau Mendaftar untuk ikut berdiskusi!